iaLyffRxCemTfYYDt6PfCh18YklpTL64n6qKUbZl
Bookmark

Dapur dan fungsinya pada proses memasak

belajar_kuliner

Dapur memiliki peran yang sangat penting dalam hidup keseharian. karena fungsinya yang praktis tentang bagaimana mengelola dan menyimpan makanan, dan patut diketahui pula bahwa dapur memegang peranan dalam menciptakan suasana di dalam rumah.

Selain tempat untuk mengolah makanan, banyak pula yang menjadikan dapur sebagai area tempat makan, yaitu dengan mengintegrasikan ruang makan dengan dapur, yang menjadi tempat berkumpulnya keluarga. atau teman dan para tetangga rumah dalam berinteraksi. Sehingga menjadikan dapur sebagai sarana aktivitas sosial. Maka terjalinlah tali silturahmi antara keluarga, teman dan para tetangga.

Sehingga menjadikan dapur sebagai fungsi yang strategis dalam bermasyarakat tanpa menghilangkan fungsi utama dapur sebagai proses masak memasak.


Kelayakan Dapur

Kelayakan dapur pada proses memasak dapat di tinjau dari segi keamanan, kenyamanan, serta efisien dalam hal pengolahan makanan. Inilah kelayakan yang harus ada disetiap dapur, beberapa kriterianya, adalah:

    1. Penerapan Kebersihan

    Sangat penting sekali pada area dapur untuk selalu bersih, baik pada alat masak, tempat bumbu, lantai, meja, yang pasti semua mencakup area dapur. Tujuannya adalah agar bakteri dan serangga tidak mudah berkembang biak, karena dapur selalu berurusan dengan makanan.


    2. Tata Letak.

    Dengan pengaturan tata letak yang baik memudahkan pengolahan memasak dan peralatan memasak serta bahan makanan, sehingga mempercepat proses memasak.


    3. Saluran Udara (Ventilasi)

    Sistem ventilasi pada udara yang masuk dan udara keluar harus seimbang. Selain menghilangkan Bau asap dan debu yang menempel, hawa panas pada ruangan dapur pun harus dapat di keluarkan selama proses memasak.


    4. Peralatan dan Alat Dapur

    Peralatan dan alat dapur yang lengkap dapat difungsikan dengan baik. Sehingga proses masak memasak dapat lebih efisien. Dan penempatannya pun mengikuti prosedur, seperti penempatan alat pemotong (pisau) sangat berbahaya jika sembarangan.


    5. Tehnik Pencahayaan

    Tehnik Pencahayaan pada ruang dapur harus memadai, dan memastikan seluruh bahan makanan dapat terlihat pada proses memasak, jangan sampai terjadi saat memasak ayam ternyata yang di sajikan adalah daging. karena salah memasukan bahan makanan saat proses memasak yang tidak terlihat. atau memasukan gula kedalam masakan setelah di rasakan ternyata asin.


    6. Sistem Keamanan

    Perlunya sebuah dapur dilengkapi dengan AKPAR (Alat Pemadam Api Ringan), atau alat perangkat keamanan lainnya. Karena dapur identik dengan api atau suhu panas. dan penempatannya pun harus mudah diakses.


    7. Perairan

    Fungsi yang paling penting dari sebuah dapur salah satunya adalah air. Di setiap masakan keberadaan air sangat di butuhkan. Dan dalam kebersihan area dapur air juga memegang peranan, serta saluran pada pembuangan air kotor patut diperhatikan.

Dengan mengetahui beberapa faktor ini, dapat menjadikan sebuah dapur menjadi sarana yang efisien, aman, dan nyaman untuk kegiatan memasak.



Dapur dalam proses memasak

Seperti yang kita ketahui, hidangan yang di sajikan lezat dan nikmat saat disantap adalah berawal dari dapur. Maka di perlukan proses memasak yang mengutamakan proses yang baik dan benar. Dan untuk mendukung metode dalam proses memasak adalah:

    1. Penyimpanan Peralatan.

    Memastikan perlengkapan memasak serta Alat dapur lainnya yang sangat diperlukan pada proses memasak jangan terlapau jauh penempatannya. sehingga dapat memudahkan saat proses memasak berlangsung jika di perlukan.

    Karena jika terlalu jauh, dan proses memasak sedang berlangsung. jika anda terlupa dalam mempersiapkan, dan masih mencari keberadaan alat masak dengan meninggalkan proses memasak. hingga setelah di temukan, keadaan masakan sudah hangus.


    2. Penyimpanan bahan makanan dan bumbu

    Begitu pun pada bahan makanan dan bumbu, sibisa mungkin di upayakan penempatannya jangan terlalu jauh dengam proses memasak, hal ini demi keberlangsungan pada proses masak memasak.


    3. Ruang yang cukup

    Penting untuk diperhatikan adalah memiliki ruang yang cukup untuk bergerak dengan nyaman saat memasak. Karena sempitnya ruangan dapur, penempatan makanan dan peralatan akan bertumpuk yang menyebabkan berantakan dan terjatuh.

    Serta pergerakan saat memasak pun tidak luasa, sehingga bahaya yang di timbulkan saat memasak akan lebih sering terjadi. Seperti terciprat minyak atau air panas.


    4.Kebersihan

    Kebersihan merupakan bagian penting pada proses memasak, baik itu sebelum memulai memasak, saat proses memasak, atau pun setelah selesai proses masak memasak. Sehingga tidak ada unsur lain atau bahan lain di luar bahan masakan yang masuk menghinggapi saat proses memasak.

    Jika hal ini tidak mendapatkan perhatian bisa berdampak buruk pada sajian yang akan di hidangkan seperti adanya lalat dan jenis seranga lainnya, streplees, potongan plastik, karet, atau bagian dari tubuh kita yang hinggap seperti rambut.

Banyak sekali manfaat dan kegunaan pada dapur yang mempunyai Kelayakan, Sehingga kegiatan masak memasak menjadi lebih aman dan nyaman. Dan hasil yang di peroleh saat masak memasak di dapur menjadi lebih maksimal dari aroma dan citarasa pada makanan.

Semoga bermanfaat


0

Post a Comment